Serius! Gak Penting!

Saturday, April 4, 2009

Mima - Kelompok Gundukan Tanah Yang Aneh Di Berbagai Belahan Dunia

Tidak ada yang tahu pasti bagaimana gundukan-gundukan tanah ini bisa terjadi. yang jelas gundukan-gundukan ini tidak sengaja dibuat oleh manusia. Karena kalau sengaja dibuat oleh manusia siapa juga yang kurang kerjaan membuat gundukan-gundukan tanah sebanyak ini di berbagai tempat yang berbeda seperit Kenya, Meksiko, Kanada, Australia, China, Arkansas, Texas, Louisiana dan Washington?

Nama Mima diambil dari nama lembah di daerah Washington – Lembah Mima, dimana terdapat banyak sekali kumpulan gundukan tanah. Saat gundukan tanah di Washington ini diteliti oleh para ilmuwan mereka menemukan bahwa di bawah lapisan kelompok gundukan tanah ini terdapat campuran pasir, kerikil halus dan humus. Para ilmuwan menganggap ini tidak biasa karena pada umumnya lapisan seperti itu hanya setebal setengah meter, namun di gundukan tanah di Washington, lapisan tersebut setebal lebih dari dua meter.




Ada banyak spekulasi mengenai bagaimana terjadinya Mima. Ada ilmuwan yang mengemukakan teori bahwa hal itu terjadi akibat aktivitas hujan dan angin atau aktivitas geologis dari dalam bumi, atau aktivitas seismik yang terjadi ketika gunung berapi akan meletus. Ada juga teori yang mengatakan bahwa Mima adalah kuburan jaman purbakala, peninggalan dari aktivitas glasial, atau pekerjaan dari jenis hewan pengerat yang suka menimbun dan menggali tanah.

Namun, teori-teori yang telah dikemukakan masih belum bisa benar-benar menjelaskan bagaimana kelompok gundukan-gundukan tanah tersebut bisa terjadi. Yang pasti hal ini merupakan salah satu misteri dari alam yang disediakan untuk manusia.

Pernah melihat kelompok gundukan tanah seperti ini di Indonesia? Kalau pernah berarti itu termasuk jenis Mima yang masih menjadi misteri dunia

Wednesday, April 1, 2009

Iklan Tagihan Tetap TELKOM Berpotensi Menyesatkan


Apa yang ada di dalam pikiran kita ketika ketika melihat iklan Tagihan Tetap Telkom? Mungkin banyak diantara kita yang mengartikannya sebagai promo baru dari Telkom yang sangat menguntungkan pelanggan. Karena dengan ilustrasi telepon yang dibawa-bawa kemana-mana tanpa harus kuatir tagihan, membuat kita berasumsi bahwa Telkom membuat paket unlimited call dengan membayar sejumlah biaya per bulannya. Well, kalau anda sempat berpikir seperti itu, nampaknya anda harus kecewa dengan pemikiran anda. Karena faktanya apa yang ada di pikiran anda tidak sama dengan apa yang ada di pemikiran pihak Telkom.

Tagihan Tetap menurut pemahaman Telkom adalah jumlah tagihan minimum tetap yang harus dibayarkan pelanggan walaupun mereka tidak menghabiskan quota yang diberikan. Dan jangan lupa menggarisbawahi kata minimum, itu artinya pelanggan masih harus membayar biaya kelebihan pemakaian jika mereka menggunakan telepon lebih dari quota yang diberikan untuk masing-masing paket.

Tagihan Tetap Telkom terdiri dari beberapa paket yang ‘katanya’ dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Paket termurah adalah 65.000 sementara untuk paket termahal adalah 1.500.000. Untuk paket termurah yang ditawarkan Telkom anda bisa mendapat 200 menit telepon lokal, 100 menit telepon SLJJ (hanya berlaku pada pukul 23.00-06.00), dan kelebihan tagihan untuk telepon lokal adalah Rp.120/menit, itupun belum termasuk tagihan anda menelpon nomer seluler lain selain Flexi. Jadi dengan paket 65.000 anda jangan berharap mendapat tagihan tetap sebesar 65.000 tiap bulannya kemungkinan malah akan lebih dari itu jika anda tidak berhati-hati dalam penggunaannya.

Kalau anda tidak tertarik dengan paket ekonomis yang ditawarkan Telkom, mungkin jauh lebih baik jika anda langsung memilih paket termahal yang mungkin saja dapat memberikan anda kepuasan yang jauh lebih baik. Dengan paket Tagihan Tetap 1.500.000 anda bisa mendapatkan (siap-siap!):

2400 menit telepon lokal! Whoaa itu sama dengan 40 jam loh!

600 menit telepon SLJJ yang dapat digunakan kapan saja (kalo gak ada yang ditelpon di luar kota sayang juga yah..)

Dan bonus…..

1500 menit telepon SLJJ pukul 23.00-06.00 (25 jam!!)

Dengan begitu jika ditotal-total untuk paket termahal, Telkom memberikan 75 jam quota bicara. Mungkin untuk Telkom ini adalah tawaran yang sangat realistis untuk kualitas pembicaraan telepon yang sudah pasti enggak akan putus-putus karena sinyal. Ditambah lagi tidak ada kemungkinan bahaya radiasi yang ditimbulkan dengan menelpon sebanyak 75 jam sebulan. Mungkin dengan semua keunggulan telepon rumah, Telkom menganggap harga tersebut sangat wajar dan memuaskan para pelanggan. Toh, beda harganya dengan tarif seluler termurah yang menawarkan kuota yang sama paling hanya 10 kali lipatnya saja.

Jadi, paket Tagihan Tetap mana yang akan anda gunakan untuk telepon rumah anda?

Sekian berita Serius! Gak Penting hari ini…


Followers